Review Makanan Kucing CROC Cat Fish

Dear Cat People,
kali ini Radio Kucing ingin berbagi review mengenai makan kucing merk CROC Cat Fish atau yang biasa disebut dengan CROC. Makanan kucing ini merupakan salah satu makanan kucing asal Brazil. Yuk, kita simak review-nya.


Penampakan Kemasan Produk
Selama ini, saya hanya menemukan dua kemasan makanan kucing CROC, yang pertama adalah kemasan karungan dan kemasan repack yang biasanya di-repack (dikemas ulang) oleh pemilih Pest Shop yang menjual makanan kucing merk CROC. Penampakan produk makanan kucing CROC yang masih berbentuk karungan sebagai berikut :

Sumber : disini

Gambar diatas adalah gambar kemasan makanan kucing CROC yang masih ada dalam kemasan karung. Sampai saat ini saya belum pernah menemukan makanan kucing CROC kemasan kecil/eceran yang menggunakan original packing (kemasan asli) dari pabrik, dan setiap saya berkunjung keberbagai Pet Shop, makanan kucing CROC kemasan kecil/eceran yang saya temukan adalah kemasan repack (dikemas ulang) menggunakan plastik yang biasanya dilakukan sendiri oleh pemilik Pet Shop. Oiya, menurut pendapat saya, makanan kucing ini agak susah ditemukan, selama saya berkunjunga ke beberapa Pet Shop, saya hanya bertemu dengan 1 Pet Shop yang menjual makanan kucing ini. 

Rasa Yang Tersedia
Di Pet Shop tempat saya membeli makanan kucing ini, saya hanya menemukan 1 jenis makanan kucing CROC, yaitu CROC Cat Fish. Namun setelah googling beberapa kali, saya menemukan 1 jenis lagi makanan kucing CROC yang berwarna pink-putih, yaitu CROC Cat Mix. Penampakan CROC Cat Mix adalah seperti gambar berikut :


Update Juli 2015:
Review Makanan Kucing Croc Cat Mix dapat dibaca disini:

Bentuk dan Tekstur Kibble/Biskuit
Bentuk kibble (biskuit) dari makanan kucing CROC Cat Fish berbentuk segituga kecil mirip dengan N*triSource namun dengan warna coklat yang agak lebih terang. Teksturnya tidak kterlalu keras, namun tetap lenih empuk kibble (biskuit) N*triSource. Berikut perbandingan kibble (biskuit) CROC Cat Fish dan N*triSOurce :

 Sumber : @juwies
Kandungan Bahan-bahan & Nutrisi
Berikut ini adalah kandungan nutrisi dan bahan dari makanan kucing CROC Cat Fish :


 Sumber : disini

Apakah Kucing Suka?
Kesan pertama saya dengan makanan kucing ini cukup baik, karena setelah saya perhatikan kucing saya tampak menikmati makanan kucing ini. Biasanya kalau kucing saya tidak suka dengan makanan kucing tertentu, dia cenderung mengabaikan makanan kucing tersebut, namun pada saat saya mencoba memberikan makanan kucing CROC Cat Fish pada kucing saya, dia terlihat makan dengan baik, tidak terlalu lahap, namun saya perhatikan dalam intervel 5 jam terakhir dia sudah terlihat beberapa kali bolak-balik menikmati makanan kuicng CROC Cat Fish yang saya sediakan di mangkuk makanannnya. Bisa disimpulkan, sepertinya kucing saya suka...

Adakah kemasan repack? 
Ya, ada. Sejauh ini saya hanya menemukan 2 kemasan makanan kucing CROC Cat Fish, yaitu kemasan 1 karung dan kemasan repack 1kg. 

Harga?
Untuk kemasan repack CROC Cat Food seberat 1kg, saya membelinya seharga 31rb/kg. Namun saya lihat-lihat di online shop lain, ada yang menjual mulai harga 25rb-35rb perkilo. 

Kesimpulan & Alasan Mengapa Merekomendasikan Makanan Kucing Ini
MURAH dan proteinnya sudah 30%. Dua hal tersebut adalah salah satu alasan saya mengapa saya membeli dan mencoba makanan kucing ini untuk kucing peliharaan saya di rumah. Dengan harga 30rbuan perkilo, saya rasa CROC Cat Fish bisa menjadi alternatif pilihan makanan kucing bagi pemilik kucing yang ingin mencoba makanan kucing dengan bujet minimalis dan kandungan makanan yang cukup baik (untuk harga 30rbuan perkilo). Karena, menurut saya sebagai orang awam, makanan kucing CROC Cat Fish bisa dikatakan makanan kucing yang cukup baik dikelasnya, mengingat makanan kucing lain yang sejenis dan seharga (seharga 30ribuan) seperti C*ties Catz, Un*versal, dan B*ngo memiliki kandungan protein dibawah 30%. Namun ini adalah pendangan subjektif saya. So, kembali lagi kepada Cat People yang memutuskan apakah akan memberi makanan kucing merk ini atau tidak, because every cat is unique.

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat People semua-muanyah :)
Oiya, sumber tulisan ini berasal dari pengalaman pribadi saya. dan beberapa sumber di internet.

Sincerly,
Radio Kucing

NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih.


========================

Ingin belanja makanan kucing, obat-obatan, kandang, vitamin, aksesoris, dan pengrlengkapan kucing lainnya dengan harga murah dan aman? Kunjungi Toko Juwies Radio Kucing ya! :)

Klik pada gambar untuk langsung mengunjungi! :)

Makaciw!
Salam Paw Paw Paw Si Belang ~

Comments

Post a Comment

Halo. Terimakasih telah mengunjugi Blog Radio Kucing. Mari berkomentar dgn bijak dan sharing pengalaman tentang Kucing, our adorable pets! :D

Popular posts from this blog

Review Makanan Kucing Kering Beauty Gold Persian Cat Food

Review Obat Cacing Combantrin Anak Rasa Jeruk untuk Kucing Cacingan

Review Makanan Kucing Kering Kitchen Flavor Grain Free Adult

Warna Hitam Pada Paw Si Kucing Itu Kenapa Ya?

Review Makanan Kucing Beauty Cat Food Premiu. Produk lokal, kibble gampang dilibas!

Review Makanan Kucing Healthy Pet Cat Super Premium Import Belgium