Review Makanan Kucing Merk Croc Cat Mix

Dear Cat People,
kali ini Radio Kucing mau berbagi informasi mengenai informasi mengenai makanan kucing Croc Cat Mix. Makanan kucing merk Croc Cat Mix adalah varian lain dari makanan kucing Croc Cat Fish. Sedikit berbeda dari Croc Cat Fish yang kemasannya dominan warna putih dan biru, makanan kucing Croc Cat Mix memiliki kemasan domininan warna pink dan putih. Dan... Yes yes yes, makanan kucing ini sama-sama berasal dari Brazil.

Penampakan Kemasan Produk
Berikut ini adalah penampakan kemasan produk makanan kucing Croc Cat Mix:


Biasanya makanan kucing ini tersedia dalam kemasan karung dan kemasan repack. Saya belum menemukan kemasan freshpack kecil. Kemasan freshpack yang hanya saya temukan adalah yang kemasan karung saja, sisanya adalah kemasan repack.

Rasa Yang Tersedia
Untuk varian Croc Cat Mix tersedia hanya satu rasa. Namun ada carian lain dari makanan kucing Croc Cat, yaitu Croc Cat Fish.

Bentuk dan Tekstur Kibble/Biskuit
Berbeda dengan makanan kucing Croc Cat Fish yang memiliki bentuk segitiga dan berwarna coklat tua kehitaman, makanan kucing Croc Cat Mix memiliki bentuk seperti baling-baling tiga sudut dan berwarna-warni, yaitu hijau, merah, dan kecoklatan. Disinyalir makanan kucing ini mengandung perwarna.

Kandungan Bahan-bahan dan Nutrisi
Berikut ini adalah kandungan nutrisi dari makanan kucing Croc Cat Mix:

Kandungan Nutrisi :
Protein.................. 30%
Lemak................... 10%
Serat...................... 3%
Moisture................. 12%



Menurut sumber dari link ini,  kucing Croc Cat Mix ini adalah makanan kucing dengan grade Premium yang dikembangkan khusus untuk memenuhi kebuthan kucing kesayangan anda, pada semua umur pertumbuhan (disarankan untuk dewasa / 5 bln keatas). Diperkaya dengan Omega-3 & Omega-6 yang berfungsi untuk menjaga & mendukung kesehatan kulit & keindahan bulu. Dengan bentuk & Palatabilatas yang baik memudahkan Croc Cat Mix mudah di cerna oleh si manis.

Apakah Ada Kemasan Repack?
Yes, ada.

Harga?
Harga yang ditawarkan untuk makanan kucing ini adalah mulai dari 30rb - 40rb perbungkusnya.
Harga mungkin berbeda untuk tiap kota atau daerah.


Mengapa Merekomendasikan Makanan Kucing Ini
Menurut sumber yang sama, makanan kucing ini diklaim memiliki keunggulan:
  1. PH Urinary Control, Sangat Baik untuk menjaga sistem urinary dgn PH & diet magnesium yg rendah terbukti mampu menekan resiko masalah pada ginjal & kandung kemih.
  2. Ekstrak Yucca, Mengurangi Bau pd Feces & menjaga Konsistensi Tinja.
  3. Omega 3 & 6, menjaga & mendukung kesehatan kulit & keindahan bulu.
  4. Taurine & Vitamin A, Menjaga & mendukung Kinerja Fungsi Hati & jantung.
Namun dibalik semua keunggulan tersebut, Radio Kucing menilai bahwa terdapat kandungan perwarna pada makanan kucing ini, karena makanan kucing ini memiliki warna yang beragam, warna warni, yaitu hijau, merah, dan coklat. Namun, kecurigaan ini belum terbukti karena Radio Kucing belum membaca kandungan bahan-bahan yang terdapat pada makanan kucing ini.

Oiya, untuk Cat Peple yang ini membaca ulasan makanan kucing Croc versi lain, yaitu Croc Cat Fish, silahkan mengunjungi link berikut ini: klik disini.

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat People semua-muanyah :)


Sincerly,
Radio Kucing

NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih.


========================

Ingin belanja makanan kucing, obat-obatan, kandang, vitamin, aksesoris, dan pengrlengkapan kucing lainnya dengan harga murah dan aman? Kunjungi Toko Juwies Radio Kucing ya! :)

Klik pada gambar untuk langsung mengunjungi! :)

Makaciw!
Salam Paw Paw Paw Si Belang ~

Comments

  1. Kak, makanan merk ini bisa bikin kucing gemuk cepet ga ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo kak LaaDipsy, Mimin bantu jawab ya

      Untuk Mimin pribadi, belum pernah memakai Croc Cat ini untuk si kucing. Mungkin Cat Lovers bisa bantu menjawab pertanyaannya :)

      Delete

Post a Comment

Halo. Terimakasih telah mengunjugi Blog Radio Kucing. Mari berkomentar dgn bijak dan sharing pengalaman tentang Kucing, our adorable pets! :D

Popular posts from this blog

Review Obat Cacing Combantrin Anak Rasa Jeruk untuk Kucing Cacingan

Review Makanan Kucing Kering Kitchen Flavor Grain Free Adult

Review Makanan Kucing Kering Beauty Gold Persian Cat Food

Warna Hitam Pada Paw Si Kucing Itu Kenapa Ya?

Review Makanan Kucing Beauty Cat Food Premiu. Produk lokal, kibble gampang dilibas!

Review Makanan Kucing Healthy Pet Cat Super Premium Import Belgium