Review Makanan Kucing Premium : Monello Filhotes/ Kitten Cat Food
Olá Cat Lovers!
Kali ini Mimin akan bahas kembali, makanan kucing premium dari Brazil yaitu Monello Kitten!
Yuk langsung aja kita bahas dibawah ini~
Penampakan dan Kemasan Produk
Berikut ini adalah penampakan dari Monello Kitten Cat Food :
Monello Kitten Cat Food ini hanya tersedia kemasan freshpack 1 Kg dengan warna kemasannya biru. Saat Mimin memegang Monello Kitten ini, kemasannya hampir sama seperti Monello Adultos Urinary Stone. Tebal dan glossy (mengkilap).
Rasa Yang Tersedia
Monello Kitten ini hanya memiliki satu varian saja, namun Monello sendiri memiliki tiga varian rasa. Yaitu, Monello Kitten, Monello Adult Salmon, Tuna, Chicken, dan Monello Sterilized.
Bentuk dan Tekstur Kibbles
Bentuk kibbles Monello Kitten ini hanya satu,yaitu berbentuk baling-baling (mainan spinner), ukurannya kecil karena memang kitten, dan berwarna cokelat. Kibblesnya juga sudah mengandung susu dan sudah pasti memiliki wangi yang menyengat ciri khas makanan kucing premium dan berminyak. Untuk lebih jelasnya, Cat Lovers bisa melihat sekilas cuplikan kibbles Monello Kitten disini :
Bentuk kibbles Monello Kitten
Keunggulan
Berikut adalah beberapa keunggulan yang dimiliki Monello Kitten Cat Food :
Berikut adalah beberapa keunggulan yang dimiliki Monello Kitten Cat Food :
- Mengandung susu.
- Mengandung zat ekstrak Yucca Shidigera untuk meminimalisir bau pip/pup si kucing.
- Sudah 0% zat Artificial (zat pewarna dan zat buatan), lebih sehat untuk kucing.
- Complete Antioxidants (Taurine, Vitamin C, Vitamin E).
Informasi ini didapatkan dari kemasan Monello Kitten Cat Food ya, Cat Lovers.
Kandungan dan Bahan-Bahan Nutrisi
Berikut ini adalah beberapa kandungan serta bahan nutrisi yang terdalam dalam Monello Kitten :
Berikut ini adalah beberapa kandungan serta bahan nutrisi yang terdalam dalam Monello Kitten :
Bahan-bahan :
Jagung Utuh Bubuk, Tepung Vscera Unggas, Tepung Gluten Jagung 60, Beras Patah, Kedelai, Meal, Konsentrat Protein Ikan (Salmon, Tuna, dan Tepung Ikan Sarden), Lemak Unggas, Hidrolisis Hati Ayam, Minyak Ikan Halus, Ragi Kering, Ragi Brewer Ekstrak, Vitamin (A, D3, E, C, K3, B1, B2, B6, B12, Asam Pantotenat, Niasin, Asam Folat, Biotin), Mineral (Mangan Sulfat, Seng Sulfat, Cobalt Sulfat, Kalsium Iodat, Sodium Selenite, Selenium Organik), Garam, Susu Bubuk, Taurin, DL-Metionin, Kolin Klorida, Kalium Klorida, Ekstrak Yucca Schidigera, Aditif Pengasam, Antioksidan (BHA, BHT).
Analisis Terjamin :
- Protein Kasar (min.) 320 g/kg (32%)
- Lemak Kasar (min.) 120g/kg (12%)
- Serat Kasar (maks.) 30g/kg (3%)
- Abu (maks.) 90g/kg (9%)
- Kalsium (min./ maks.) 10g/kg - 16g/kg (1,0% - 1,6%)
- Fosfor (min./ maks.) 8000mg/kg - 15g/kg (0,8% - 1,5%)
- Natrium (min.) 2500mg/kg (0,25%)
- Magnesium (min.) 700mg/kg (0,07%)
- Kalium (min.) 6000 mg/kg
- Omega 3 (EPA+DHA/EPA DAN DHA/EPA+DHA) (min.) 2000mg/kg (0,2%)
- Omega 6 (min.) 10g.kg (1,0%)
- Saponin (min.) 10 mg/kg
- Taurin (min.) 1100mg/kg
- Metionin (min.) 6500mg/kg
- Kolin (min.) 2000mg/kg
- Vitamin E (min.) 200UI/kg
- Vitamin C (min.) 100mg/kg
- Zinc (min.) 130mg/kg
- Selenium (min.) 0,30mg/kg
- Kelembaban (maks.) 100g/kg (10%)
Apakah Kucing Suka?
Seperti biasa, Mimin akan bagikan bagaimana ponakan-ponakan Om Belang saat mencicipi Monello Kitten Cat Food ini. Pertama ada si Oyen dan si Gondrong, ahli dalam mencicipi makanan kucing, hihihi. Kedua ponakan Om Belang waktu itu emang masih remaja, dan mereka anteng (diem) banget saat makan Monello Kitten ini.
Kedua, ada adiknya Oyen yang masih kitten. Dan ternyata adiknya Oyen juga suka, loh. Jadi kesimpulannya, ketiga ponakan Om Belang suka dengan Monello Kitten ini. Yuk kita lihat ekspresi ketiga ponakan Om Belang saat mencicipi Monello Kitten disini :
Seperti biasa, Mimin akan bagikan bagaimana ponakan-ponakan Om Belang saat mencicipi Monello Kitten Cat Food ini. Pertama ada si Oyen dan si Gondrong, ahli dalam mencicipi makanan kucing, hihihi. Kedua ponakan Om Belang waktu itu emang masih remaja, dan mereka anteng (diem) banget saat makan Monello Kitten ini.
Kedua, ada adiknya Oyen yang masih kitten. Dan ternyata adiknya Oyen juga suka, loh. Jadi kesimpulannya, ketiga ponakan Om Belang suka dengan Monello Kitten ini. Yuk kita lihat ekspresi ketiga ponakan Om Belang saat mencicipi Monello Kitten disini :
Si Oyen & Gondrong nyicip Monello KittenAdiknya Oyen nyicip Monello Kitten
Adakah Kemasan Repack?
Tidak ada, karena sudah ada kemasan freshpack 1 Kg tersebut. Di Radio Kucing juga tersedia Monello Kitten kemasan freshpack 1 Kg.
Testimoni
Berikut ini adalah beberapa testimoni dari Cat Lovers di market place yang sudah mencoba Monello Kitten melalui cuplikan video disini :
Harga?
Harga Monello Kitten ini rata-rata berkisar antara Rp.64.500 - Rp.76.000 per kemasan freshpack 1 Kgnya. Di Radio Kucing sendiri, Monello Kitten ini bisa didapatkan melalui : Shopee - Tokopedia
Kesimpulan dan Mengapa Merekomendasikan Produk Ini
Monello Kitten ini diformulasikan untuk kitten ya, Cat Lovers. Namun jika dilihat dari bentuk kibblesnya dan uji coba cicip pada ponakan Om Belang, ukuran kibblesnya masih bisa dikunyah cocok untuk kucing remaja. Protein yang terkandung dalam Monello Kitten ini sudah 32%, loh. Dengan harga yang menurut Mimin masuk akal, terdapat kandungan zat Yucca Schidigera untuk meminimalisir bau pip/pup si kucing. Cocok untuk Cat Lovers yang memelihara si kitten dalam ruangan. Menurut Mimin sendiri, Monello Kitten ini udah paket komplit, gimana menurut Cat Lovers?
Selebihnya, Cat Lovers bisa melihat sekilas Monello Kitten ini dari instagra Radio Kucing disini :
Yuk langsung aja Whatsapp ke Radio Kucing untuk bertanya seputar produk diatas ya!
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat Lovers semua-muanyah :)
Tidak ada, karena sudah ada kemasan freshpack 1 Kg tersebut. Di Radio Kucing juga tersedia Monello Kitten kemasan freshpack 1 Kg.
Testimoni
Berikut ini adalah beberapa testimoni dari Cat Lovers di market place yang sudah mencoba Monello Kitten melalui cuplikan video disini :
Harga?
Harga Monello Kitten ini rata-rata berkisar antara Rp.64.500 - Rp.76.000 per kemasan freshpack 1 Kgnya. Di Radio Kucing sendiri, Monello Kitten ini bisa didapatkan melalui : Shopee - Tokopedia
Kesimpulan dan Mengapa Merekomendasikan Produk Ini
Monello Kitten ini diformulasikan untuk kitten ya, Cat Lovers. Namun jika dilihat dari bentuk kibblesnya dan uji coba cicip pada ponakan Om Belang, ukuran kibblesnya masih bisa dikunyah cocok untuk kucing remaja. Protein yang terkandung dalam Monello Kitten ini sudah 32%, loh. Dengan harga yang menurut Mimin masuk akal, terdapat kandungan zat Yucca Schidigera untuk meminimalisir bau pip/pup si kucing. Cocok untuk Cat Lovers yang memelihara si kitten dalam ruangan. Menurut Mimin sendiri, Monello Kitten ini udah paket komplit, gimana menurut Cat Lovers?
Selebihnya, Cat Lovers bisa melihat sekilas Monello Kitten ini dari instagra Radio Kucing disini :
Yuk langsung aja Whatsapp ke Radio Kucing untuk bertanya seputar produk diatas ya!
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat Lovers semua-muanyah :)
Oiya, tulisan ini berasal dari pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.
Sincerly,
Tim Radio Kucing
NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing, harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih.
========================
Comments
Post a Comment
Halo. Terimakasih telah mengunjugi Blog Radio Kucing. Mari berkomentar dgn bijak dan sharing pengalaman tentang Kucing, our adorable pets! :D