Isi Hati Om Belang Dan Kawan-Kawan Saat Disentuh Ekornya

Annyeonghaseyo Cat Lovers!

Cat Lovers sudah tahu kan kalau si kucing itu tidak mau disentuh ekornya? Bahkan si kucing tak segan-segan menyerang kita, loh. Walaupun si kucing tidak bisa berbicara bahasa manusia, namun si kucing juga sering menunjukkan wajah marah dan dengusan kesalnya, hihihi. Nah, dibawah ini adalah beberapa ekpresi Om Belang dan ponakan-ponakannya saat disentuh ekornya  yang sudah diterjemahkan Tim Radio Kucing. Yuk langsung aja Mimin bahas dibawah ini!
Ayo langsung aja kita lihat muka Om Belang dan keponakannya beserta isi hatinya, hihihi.
Yang pertama ada Om Belang, menurut Mimin sendiri Om Belang ini yang paling terlihat ekspresi marahnya. Mukanya yang kelihatan sebel kalau ada yang sentuh perut dan ekornya, dan Om Belang juga gak segan-segan membalas dengan tangan dan kakinya yang imut itu, hihihi.
Yang kedua ada ponakannya Om Belang yaitu si Gondrong, yang menurut Mimin cerewet banget. Tiap Tim Radio Kucing sentuh ekornya pasti langsung teriak dan cerewet, tapi gak mengeluarkan cakarnya dulu. Kalau kitanya ngelunjak baru deh keluar kuku-kuku cantiknya, wkwkwk.
Yang terakhir ada si Hitam Putih, tipe kalem yang diem-diem bisa nyerang juga. Karena Hitam Putih ini betina, mungkin rasa amarahnya suka dipendem dulu sendirian. Nanti kalau udah diujung, biasanya langsung dikeluarin berupa gigitan dan cakaran manja.

Kalau kucing Cat Lovers pernah menunjukkan ekspresi apa nih saat ekornya disentuh? Yuk langsung aja bisa berbagi pengalamannya di kolom komentar ya!

Lengkapi kebutuhan si kucing dengan berbelanja di Radio Kucing!

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat Lovers semua-muanyah :)
Oiya, tulisan ini berasal dari pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.

Sincerly,
Tim Radio Kucing

NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing, harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih. 

========================

Ingin belanja makanan kucing, obat-obatan, kandang, vitamin, aksesoris, dan perlengkapan kucing lainnya dengan harga murah dan aman? Kunjungi Toko Juwies Radio Kucing ya! :)

Klik pada gambar untuk langsung mengunjungi! :)

Makaciw!
Salam Paw Paw Paw Si Belang ~

Comments

Popular posts from this blog

Review Obat Cacing Combantrin Anak Rasa Jeruk untuk Kucing Cacingan

Review Makanan Kucing Kering Kitchen Flavor Grain Free Adult

Review Makanan Kucing Kering Beauty Gold Persian Cat Food

Warna Hitam Pada Paw Si Kucing Itu Kenapa Ya?

Review Makanan Kucing Beauty Cat Food Premiu. Produk lokal, kibble gampang dilibas!

Review Makanan Kucing Healthy Pet Cat Super Premium Import Belgium