Telinga Kucing Kinclong Ala Om Belang!
Holla Cat Lovers!
Gak lengkap rasanya kalau ngomongin tentang kebersihan telinga si kucing dengan praktek uji cobanya, hehehe. Kebetulan kali ini Om Belang akan jadi korban uji coba kita, hihihi. Telinga Om Belang pada saat itu memang belum dibersihkan, dan akan kita bersihkan menggunakan produk Ear Cleaner. Oh iya, tips nih dari Radio Kucing, Cat Lovers bisa menyediakan cotton bud yang biasa dipakai manusia untuk bersihkan telinga si kucing. Kali ini Om Belang pakai cotton bud untuk orang dewasa, dan memakai produk Ear Cleaner untuk obat pembersihnya.
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengaplikasikan beberapa tetes dari Ear Cleaner pada cotton bud. Lalu elus terlebih dahulu si kucing agar tidak tegang saat akan dibersihkan telinganya. Om Belang disini alhamdulillah lagi tenang dan langsung tiduran. Kotoran di telinga Om Belang juga langsung menempel di cotton bud. Oh iya, usahakan saat membersihkan telinga si kucing hanya pada daerah daun telinga kedalam sedikit, jangan sampai kita melukai si kucing karena terlalu mengorek ke dalam. Utamakan hati-hati dan selalu waspada jika si kucing siap menyerang dengan cakarannya, hihihi.
Cat Lovers bisa melihat proses Om Belang saat dibersihkan telinganya disini :
Cat Lovers bisa melihat proses Om Belang saat dibersihkan telinganya disini :
Yuk lengkapi kebutuhan si kucing dengan berbelanja di Radio Kucing!
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat Lovers semua-muanyah :)
Oiya, tulisan ini berasal dari pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.
Sincerly,
Tim Radio Kucing
NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing, harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih.
========================
Comments
Post a Comment
Halo. Terimakasih telah mengunjugi Blog Radio Kucing. Mari berkomentar dgn bijak dan sharing pengalaman tentang Kucing, our adorable pets! :D