Radio Kucing Paw's Story : Kenapa Sih si Kucing Langsung Menjilati Tubuhnya Sendiri Setelah Kita Elus? Apakah Kita Mengotori Bulu nya?

Hallow Cat Lovers!

Kucing memang dikenal sebagai makhluk yang sangat bersih. Mereka rajin menjilati tubuhnya untuk menjaga bulu mereka tetap rapi dan bebas dari kotoran.

Tak heran, setelah buang air kecil atau besar, kucing akan langsung membersihkan area belakang tubuhnya dengan cara menjilatinya.

Nah, tapi kamu pernah nggak sih, Cat Lovers, lagi asyik elus-elus si kucing dengan penuh kasih sayang dan cinta, eh, mereka malah langsung menjilati bagian tubuh yang tadi kita elus?

Apa maksudnya ini meng?? Sebegitu kotornya kah tangan kami ini??

So, daripada mikir negatif dan makin overthinking, langsung aja kita bahas “Kenapa sih si Kucing langsung menjilati tubuhnya setelah kita elus?” di video Radio Kucing Paw’s Story kali ini!
Nah, jadi Cat Lovers, sebenarnya ada beberapa alasan kenapa kucing langsung menjilati tubuhnya setelah kita elus.
  1. Karena Kucing Cukup Terganggu dengan Aroma dari Manusia! Seperti yang kita tahu kalu kucing itu merupakan makhluk yang sensitif terhadap bau. Nah, ketika kita mengelus bulu mereka, tanpa sadar kita meninggalkan aroma tubuh atau wangi dari tangan kita di bulu mereka.

    Buat kita sebagai hyuman sih, hal ini tuh nggak terasa dan bukan masalah besar, tapi buat kucing, bau asing sekecil apapun itu bisa terasa cukup “menganggu".

    Makannya, si kucing buru-buru untuk menjilati bagian yang barusan kita elus, dimana tujuannya itu, untuk menghapus bau manusia dan mengembalikan aroma alami tubuhnya yang khas!


  2. Karena Kucing Cinta Kebersihan! Kita sebagai Cat Lovers pasti udah tau dan udah gak asing lagi dong, kalau kucing itu suka banget sama kebersihan, apalagi kebersihan diri!

    Sedikit-sedikit grooming, duduk bentar terus grooming, tiduran terus grooming lagi.. Ya, gitu aja terus kerjaannya selain makan, tidur dan buang air.
    Saking cintanya sama kebersihan, kucing jadi punya standar kebersihan yang.. ya bisa dibilang lumayan tinggi banget.

    Makannya, setelah kita elus-elus si kucing, bulu-bulu mereka bisa terasa sedikit “berantakan” atau teksturnya jadi beda dari biasanya bagi mereka.

    Nah, karena merasa kurang rapi, si kucing pun langsung menjilati bulunya buat merapikan kembali tampilan bulunya. Sekalian juga memastikan bulu mereka tetap halus, bersih, dan tentu saja, nyaman di badan si kucing itu sendiri.
  3. Karena Refleks Kebiasaan Si Kucing! Beberapa kucing memang sudah terbiasa banget menjilati diri sendiri sebagai rutinitas sehari-hari. Jadi ketika ada perubahan kecil di tubuhnya, misalnya setelah di elus, mereka refleks langsung melakukan grooming tanpa mikir panjang. Bukan karena mereka ilfeel, tapi emang nalurinya aja yang langsung aktif begitu. Buat si kucing sih, menjaga tubuh tetap bersih itu merupakan sebuah kewajiban yang tidak bisa untuk di tinggalkan!
  4. Bisa Jadi Karena Rasa Nyaman… atau Justru Gugup Kecil! Ketika si kucing benar-benar menikmati elusan kita, mereka mungkin akan merasa rileks dan langsung lanjut grooming kembali sebagai bentuk kenyamanan dan relaksasi. Tapi kalau ternyata dia merasa sedikit gugup atau canggung, entah karena bau asing atau sentuhan yang tiba-tiba, grooming juga bisa jadi caranya untuk menenangkan diri dan mengembalikan rasa aman.
  5. Sudah Masuk  Waktu Jadwal Grooming si Kucing! Menurut dokter hewan Paola Cuevas, bisa jadi kita mengelus kucing tepat di saat dia sedang bersiap untuk grooming. Kucing memang menghabiskan sekitar 50% waktunya untuk merawat diri, mulai dari menjaga kebersihan, mengatur suhu tubuh, sampai meredakan stres. Nah, kalau sesi grooming mereka sempat terganggu karena belaian kita, biasanya si kucing akan langsung melanjutkan “mandinya” setelah kita selesai elus-elus mereka.
  6. Cara untuk Kucing Menenangkan Diri! Bagi kucing, menjilati diri sendiri bukan cuma soal membersihkan bulu, tapi juga bisa memicu pelepasan endorfin alias hormon bahagia. Sejak kecil, anak kucing selalu dijilati induknya untuk merasa aman dan nyaman. Nah, saat dewasa, mereka sering mengulangi kebiasaan itu untuk menenangkan diri. Jadi bisa jadi, setelah dibelai oleh manusia, si kucing menjilati tubuhnya karena sedang mencari rasa tenang dan aman.
  7. Kemungkinan Terdapat Masalah Kulit pada si Kucing! Kutu, tungau, alergi, atau infeksi kulit bisa menyebabkan rasa gatal atau perih pada kucing. Jika kita tanpa sengaja menyentuh area yang terasa sakit, kucing bisa langsung menjilatinya untuk meredakan ketidaknyamanan tersebut, bahkan mungkin menggigit atau mencakar. Jika terlihat ada tanda-tanda seperti bulu rontok, luka, atau garukan berlebihan, lebih baik segera bawa ke dokter hewan untuk pemeriksaan lebih lanjut ya, Cat Lovers!

  8. Bisa saja di Kucing Sedang Tidak Ingin Dielus! Seperti halnya manusia, kucing juga punya mood. Ada kalanya mereka ingin dielus, tapi di lain waktu, mereka justru butuh ruang sendiri. Bahkan kucing yang biasanya manja pun bisa tiba-tiba memilih untuk menjauh dan menenangkan diri dengan menjilati tubuhnya, sebagai cara untuk memberi jarak atau menyendiri. Jadi, jika kucing tampak menghindar atau langsung menjilati diri setelah kita elus, mungkin itu tandanya mereka sedang tidak ingin dielus pada saat itu.
Nah, jadi Cat Lovers, kalau si kucing langsung menjilati tubuhnya setelah kita elus, jangan langsung baper atau mikir negatif, ya. Bukan berarti mereka nganggep tangan kita kotor, atau kita bikin mereka jijik.

Ada banyak alasan kenapa mereka melakukan hal tersebut, mulai dari merasa gatal, ingin merapikan bulu, sampai karena udah jadi kebiasaan aja. Kadang, bulu yang barusan kita elus itu terasa kurang rapi menurut mereka, jadi langsung deh dijilatin biar sesuai standar kebersihan versi kucing.

Kalau kita perhatikan, perilaku ini sebenarnya adalah bagian dari insting alami mereka untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan diri. Tapi, kalau kucing sering banget menjilati area tertentu setelah kita elus, sampai keliatan berlebihan atau disertai tanda-tanda aneh seperti luka, bulu rontok, atau garukan terus-menerus, ada baiknya kita waspada dan segera konsultasi ke dokter hewan. Siapa tahu ada masalah kulit atau gangguan lain yang perlu diperiksa dan ditangani lebih lanjut.

Yang paling penting, selalu hormati perasaan dan bahasa tubuh si kucing. Kadang mereka pengen dielus, kadang justru butuh ruang sendiri.

Dengan memahami kebiasaan dan sinyal-sinyal yang mereka tunjukkan, hubungan kita dengan si sahabat bulu ini bisa jadi makin dekat, nyaman, dan penuh pengertian.
Nah, Buat kamu yang pengen nonton video selengkapnya di Youtube Radio Kucing di Kenapa Kucing Menjilati Tubuhnya Setelah Kita Elus?
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat People semuanyah!!

Oiya, sumber tulisan ini berasal dari berbagai sumber dan pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.

Sincerly,
Tim Radio Kucing.

NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing, harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih. 

========================

Ingin belanja makanan kucing, obat-obatan, kandang, vitamin, aksesoris, dan pengrlengkapan kucing lainnya dengan harga murah dan aman? Kunjungi Toko Juwies Radio Kucing ya! :)

Klik pada gambar untuk langsung mengunjungi! :)
Makaciw!
Salam Paw Paw Si Belang

Comments

Popular posts from this blog

Review Obat Cacing Combantrin Anak Rasa Jeruk untuk Kucing Cacingan

Review Makanan Kucing Maxi Premium Cat Food

Review Makanan Kucing Beauty Cat Food Premiu. Produk lokal, kibble gampang dilibas!

Review Obat Cacing Drontal Cat Tablets

Review Cat Food dari Petour yaitu Bite of Wild & Mr. Vet!

Review Makanan Kucing BOLT Tuna Cat Food