Manfaat Punya Bos Kucing di Rumah!
Hallow Cat Lovers!
Bukan cuman sebagai peliharaan saja, tapi ternyata ini dia manfaat punya bos kucing di rumah kamu! 😻
- Terapis Pribadi 24/7,
Siap mendengarkan keluh kesahmu kapan saja tanpa menghakimi dengan metode purring dan tatapan polosnya yang menenangkan. - Hiburan Gratis Seumur Hidup,
Hidup menjadi penuh warna dan drama, dari zoomies tengah malam sampai kejar-kejaran bayangan sendiri. - Sistem Keamanan Anti-Tikus,
Kalau moodnya lagi bagus sih.. Kalau nggak, ya bodo amat sama tikusnya... - Jam Alarm tanpa Tombol Snooze,
Dijamin bangun tepat waktu… atau kena tamparan lembut di muka. - Obat Stress & Penurun Darah Tinggi,
Kecuali pas mereka ngebuat kekacauan, itu mah malah uji kesabaran :) - Jasa Perbaikan Rumah,
Spesialis modifikasi interior, tirai diubah jadi ayunan, karpet jadi arena cakar, dan sofa dipenuhi dengan pola cakaran artistik. - Sahabat Setia Selamanya,
Kecuali kalau dikasih snack sama orang lain, tiba-tiba jadi nggak kenal sama kamu :) - Asisten Kerja Paling Setia dan Professional,
Ahli duduk di keyboard, masuk frame meeting online, dan bantu “mengetik” laporan dengan baik. - Penyelamat dari Kumpul Bareng,
Terkadang digunakan sebagai alasan ketika pengen pulang dari kumpul bareng temen-temen...
Kalo menurut kamu, manfaat punya kucing itu apa lagi yaa? 😍😍
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat People semuanyah!!
Oiya, sumber tulisan ini berasal dari berbagai sumber dan pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.
Sincerly,
Tim Radio Kucing.
NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing, harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih.
========================
Ingin belanja makanan kucing, obat-obatan, kandang, vitamin, aksesoris, dan pengrlengkapan kucing lainnya dengan harga murah dan aman? Kunjungi Toko Juwies Radio Kucing ya! :)
Comments
Post a Comment
Halo. Terimakasih telah mengunjugi Blog Radio Kucing. Mari berkomentar dgn bijak dan sharing pengalaman tentang Kucing, our adorable pets! :D