Ternyata Kucing Punya Amplas di Mulutnya loh!
Hallow Cat Lovers!
Tahukah kamu, ternyata kucing punya amplas di mulutnya loh! Eits! Tapi bukan amplas beneran kok.
Dilansir dari berbagai sumber, diketahui bahwa kucing memiliki amplas alami di lidah mereka yang terbuat dari keratin. Amplas ini berbentuk duri kecil yang menghadap ke belakang dan memiliki tekstur yang kasar. Oleh karena itu, ketika kucing menjilati kita, terasa seperti digosok dengan amplas.
Duri-duri tersebut memiliki panjang yang bervariasi, dengan duri di tengah lidah cenderung lebih panjang daripada duri di sepanjang tepi lidah kucing. Seluruh duri tersebut dilapisi dengan selubung keratin bening yang sangat keras, sehingga dapat memberikan kekuatan dalam membersihkan tubuh kucing secara alami. Dimana papila kucing dapat mengangkat kotoran, debu, dan bulu yang rontok saat kucing menjilat bulunya. Bahkan, lidah kucing juga berfungsi sebagai perangsang buang air besar dan buang air kecil pada anak kucing ketika induknya menjilati mereka.
Oh iya, informasi ini Cat Lovers bisa lihat berupa video dari Instagram Radio Kucing di bawah ini :
Yuk, lengkapi kebutuhan si kucing dengan berbelanja di Radio Kucing!
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Cat People semuanyah!!
Oiya, sumber tulisan ini berasal dari berbagai sumber dan pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.
Oiya, sumber tulisan ini berasal dari berbagai sumber dan pengalaman pribadi Tim Radio Kucing.
Sincerly,
Tim Radio Kucing.
NB : Bagi yang akan mengambil/mengutip/copy paste/copas postingan/tulisan dari Radio Kucing, harap menyertakan Radio Kucing sebagai sumber (beserta link-nya). Terimakasih.
========================
Ingin belanja makanan kucing, obat-obatan, kandang, vitamin, aksesoris, dan pengrlengkapan kucing lainnya dengan harga murah dan aman? Kunjungi Toko Juwies Radio Kucing ya! :)